HUT TNI ke 79, Keluarga Besar Polresta Mataram Beri Ucapan Selamat Kepada Kodim 1606, Denpom IX/2 dan Yonif 742/SWY

    HUT TNI ke 79, Keluarga Besar Polresta Mataram Beri Ucapan Selamat Kepada Kodim 1606, Denpom IX/2 dan Yonif 742/SWY

    Mataram NTB - Sebagai bentuk Sinergitas yang terbangun solid antara Polri dan TNI, Polresta Mataram memberikan Surprise kepada Kodim 1606/Mataram, Denpom IX/2 Mataram, serta Batalyon infanteri 742/SWY Korem 162/WB dengan mempersembahkan Tumpeng tepat pada HUT TNI ke 79 tanggal 5 Oktober 2024.

    Surprise yang diberikan keluarga besar Polresta Mataram tersebut sebagai bentuk ikut serta memberikan suport dan rasa syukur atas usia ke 79 TNI. 

    “Ini wujud kedekatan emosional antara kami di Polresta Mataram dengan rekan-rekan TNI yang ada di wilayah Kota Mataram, “ Ungkap Wakapolresta Mataram AKBP I Wayan Sudarmanta SIK MH, mewakili Kapolresta Mataram Kombes Pol. Dr. Ariefaldi Warganegara SH., SIK., MM., CPHR., CBA., CHRM., Sabtu (05/10/2024). 

    Selaku yang memimpin rombongan Keluarga besar Polresta Mataram dalam pemberian surprise tersebut, AKBP Wayan Sudarmanta kepada media ini mengatakan bahwa Perwakilan Polresta Mataram telah menyambangi tiga lembaga TNI pada pagi hari tadi yakni Kodim 1606/Mataram, Denpom IX/ 2 Mataram serta Kompi Batalyon infanteri 742 di Gebang. 

    Tiba di Kodim Mataram diterima langsung oleh Dandim 1606/Mataram Kolonel Arm. Muh. Syaifudin KZ. S. Sos., M.Han., dan Kasdim 1606/Mataram Letkol. Inf. Supriadi. Sementara saat kedatangan di Denpom diterima langsung oleh Dandenpom IX/2 Mataram Com. Dedy Wahyu Siswanto SH. Yang terahir pada saat tiba di Batalyon infanteri 74, rombongan Polresta Mataram diterima langsung oleh Dan yonif 742/SWY Letkol. Inf. Trijuang Danarjati S.ap.M.Ip.

    “Usia ke 79 merupakan usia yang cukup matang, ini terbukti hingga saat eksistensi TNI untuk negara dan masyarakat semakin berkembang. Semoga dengan bertambah usia tahun ini TNI akan semakin jaya dan tetap dekat dengan masyarakat, “ucapnya.

    “Selamat HUT ke 79 TNI semoga TNI tetap jaga dan terus diberikan kesehatan dan kemampuan oleh Tuhan Yang Maha Esa agar semakin banyak bisa membantu masyarakat, “tambahnya menutup pembicaraan. (Adb) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Seorang Tenaga Honorer di Dispora NTB Nekat...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Ampenan dan Polsek Sandubaya Berikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Bhabinkamtibmas Polsek Mataram Pasang Spanduk Ciptakan Suasana Pilkada Aman Dan Damai
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Bakamla RI Berhasil Bantu MV Lena Alami Kerusakan Kemudi di Laut Natuna Utara

    Ikuti Kami